
Bertepatan pada hari Senin (1/8) lalu, INCULS UGM berhasil menyelenggarakan program kelas intensif yang diikuti oleh mahasiswa mancanegara asal Korea Selatan. Enam mahasiswa yang datang diterbangkan langsung dari kota Busan dan direncanakan akan mengikuti program kelas bauran (𝘩𝘺𝘣𝘳𝘪𝘥) dengan satu mahasiswa yang masih berada di Korea Selatan pada program tersebut selama sepuluh hari (1–10 Agustus 2022).
Program yang digagas oleh 𝘋𝘦𝘱𝘢𝘳𝘵𝘮𝘦𝘯𝘵 𝘰𝘧 𝘐𝘯𝘥𝘰𝘯𝘦𝘴𝘪𝘢𝘯 𝘢𝘯𝘥 𝘔𝘢𝘭𝘢𝘺 𝘚𝘵𝘶𝘥𝘪𝘦𝘴 dalam 𝘉𝘶𝘴𝘢𝘯 𝘜𝘯𝘪𝘷𝘦𝘳𝘴𝘪𝘵𝘺 𝘰𝘧 𝘍𝘰𝘳𝘦𝘪𝘨𝘯 𝘚𝘵𝘶𝘥𝘪𝘦𝘴 (BUFS) menggandeng Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada (FIB UGM) ini diikuti oleh enam mahasiswa secara luring dan satu mahasiswa secara daring. Guna membekali para pemelajar asing, kelas 𝘈𝘤𝘢𝘥𝘦𝘮𝘪𝘤 𝘙𝘦𝘢𝘥𝘪𝘯𝘨 dan 𝘞𝘳𝘪𝘵𝘪𝘯𝘨 dibuat untuk mewadahi tujuan program. Kelas-kelas yang akan diampu oleh pemelajar asing menjadi ancang-ancang mereka sebelum terjun langsung ke fakultas dan prodi peminatan masing-masing.
Selain belajar di kelas bahasa, mahasiswa BUFS juga akan dibekali ilmu seputar keindonesiaan dan budaya lewat para tutor sebaya yang berasal dari mahasiswa berbagai jurusan dan fakultas yang ada di UGM. Dalam kegiatan penutoran bersama para mahasiswa domestik, mahaiswa asing akan dikenalkan tentang Yogyakarta agar mudah beradaptasi selama kuliah dan tinggal di Indonesia. Berinteraksi dengan mahasiswa lokal diharapkan agar terjalin komunikasi dan keterbukaan antar mahasiwa. INCULS UGM ingin membangun kedekatan antar mahasiswa agar mereka tidak hanya belajar tapi punya keluarga dan sahabat dekat.
Program yang diadakan ini adalah bekal untuk para mahasiswa Busan yang akan mengikuti perkuliahan bersama mahasiswa Indonesia di Fakultas Ilmu Budaya selama satu sampai dua semester. INCULS mengucapkan selamat datang dan selamat belajar untuk teman-teman dari Busan University of Foreign Studies.